Info Penting Di Bagian Profil yang Harus Ada Saat Membuat Website Perusahaan

Comments · 505 Views

Informasi Penting di Profil Perusahaan

Profil perusahaan memiliki fungsi yang sangat penting dalam sebuah website. Fungsi utamanya adalah sebagai penguat identitas untuk branding dan mempengaruhi orang orang untuk menggunakan produk yang ditawarkan. Tahukah anda apa saja informasi penting yang harus ada di dalam profil saat membuat website perusahaan menurut praktisi web designer indonesia ? Berikut informasinya. 

Informasi Penting di Profil Perusahaan

  1. Logo Perusahaan

Logo Perusahaan berfungsi sebagai identitas sebuah bisnis yang membedakannya dengan penyedia jasa yang lain. Logo ini mampu mengatakan banyak hal mengenai sebuah brand dan mempengaruhi pandangan publik, sehingga tidak heran jika bentuk, warna, dan tulisan yang terkandung di dalamnya penuh dengan makna.

Sebagai salah satu desain komunikasi visual, logo harus ada di dalam halaman profil website perusahaan. Alangkah lebih baiknya jika logo tersebut langsung terlihat saat halaman terbuka. Hal ini akan mempermudah awareness orang orang terhadap perusahaan yang anda jalankan. Meskipun begitu, sesuaikan peletakannya agar tidak mengganggu.

  1. Visi Misi Perusahaan

Setiap organisasi termasuk perusahaan memiliki tujuan yang harus dicapai baik dalam jangka panjang maupun jangka pendek. Visi misi merupakan landasan yang digunakan untuk mengukur kesuksesan serta kemajuan sebuah perusahaan. Perangkat tersebut juga menjadi dasar bagi sebuah organisasi untuk mengambil kebijakan dan aturan.

Perlu diingat pula bahwa membuat website perusahaan juga berdampak pada jalinan kerjasama antara perusahaan anda dengan perusahaan yang lain. Kerjasama ini hanya bisa terjalin dengan baik jika kedua belah pihak menemukan kecocokan visi dan misi. Apabila kedua perusahaan sudah saling mengenal maka kolaborasi bisa berjalan dengan lebih nyaman.

  1. Deskripsi Singkat Produk

Informasi tentang produk menjadi fokus utama calon konsumen yang mengakses situs resmi perusahaan. Di segmen inilah anda bisa menjelaskan seperti apa barang dan jasa yang ditawarkan oleh perusahaan. Setiap informasi yang ada di sana haru sesuai dengan realita namun dibalut dengan kalimat yang menjual.

  1. Kelebihan Perusahaan

Informasi lain yang tidak kalah penting untuk ditulis di bagian profil adalah keunggulan perusahaan anda dibandingkan dengan perusahaan lain. Anda juga bisa menuliskan permasalahan apa saja yang bisa diselesaikan oleh produk yang anda tawarkan. Dengan begitu, masyarakat akan semakin tertarik untuk membeli produk yang anda jual.

Terkait dengan hal tersebut, anda tidak boleh memasukkan informasi yang sifatnya menjatuhkan pihak kompetitor. Memang benar jika fungsi membuat website perusahaan adalah untuk promosi, namun tetap saja tidak etis jika memasukkan sebah brand sebagai bahan perbandingan secara blak blakan.

Sangat disayangkan jika anda membuat website tanpa mengetahui informasi yang telah disebutkan tadi. Takutnya, website yang dibuat malah sia sia karena tidak memuat informasi dasar yang penting. Perlu diingat bahwa “Tak kenal maka tak sayang”, sehingga anda harus memperkenalkan diri dengan baik agar orang orang bersedia menggunakan jasa anda. 

baca juga 

https://artikelindo.mypixieset.com/blog/kiat-sukses-beriklan-di-facebook-yang-wajib-anda-tahu/

Comments